Belajar di Kembang
Di Kembang, belajar adalah sebuah proses yang berlangsung sepanjang hayat.
Belajar adalah proses unik, berbeda untuk setiap individu, dan tak dapat dibandingkan.
Belajar dapat terjadi di mana saja, kapan saja, dengan cara apa saja. Tentu belajar bukan hanya tugas anak. Orang-orang dewasa yang menjadi bagian dari komunitas Kembang juga wajib belajar. Orang tua, guru, staf sekolah, bahkan hingga pengasuh anak-anak pun dapat ikut belajar di Sekolah Kembang.
Kami percaya, pendidikan yang memberdayakan adalah kunci membangun komunitas yang kuat, sehat, dan hangat,
untuk membangun generasi masa depan mampu menghadirkan perbedaan bagi lingkungannya.
Untuk menghadirkan proses belajar yang bermakna, Sekolah Kembang meyakini prinsip-prinsip berikut:
Belajar adalah proses unik, berbeda untuk setiap individu, dan tak dapat dibandingkan.
Belajar dapat terjadi di mana saja, kapan saja, dengan cara apa saja. Tentu belajar bukan hanya tugas anak. Orang-orang dewasa yang menjadi bagian dari komunitas Kembang juga wajib belajar. Orang tua, guru, staf sekolah, bahkan hingga pengasuh anak-anak pun dapat ikut belajar di Sekolah Kembang.
Kami percaya, pendidikan yang memberdayakan adalah kunci membangun komunitas yang kuat, sehat, dan hangat,
untuk membangun generasi masa depan mampu menghadirkan perbedaan bagi lingkungannya.
Untuk menghadirkan proses belajar yang bermakna, Sekolah Kembang meyakini prinsip-prinsip berikut:
Anak adalah manusia berdaya, sehingga peran guru dan orang tua adalah untuk menuntun pengembangan potensi terbaik anak.
Pendidikan bermula dari teladan guru dan orang tua yang senang belajar, berpikiran terbuka, dan terbiasa berefleksi untuk senantiasa mengembangkan diri.
|
Belajar adalah perjalanan yang membahagiakan, sehingga penting untuk membangun komunitas belajar yang penuh syukur, sehat jiwa dan raga, serta berkesadaran penuh.
Lingkungan belajar yang aman, nyaman, dan inklusif akan menginspirasi bagi semua warga sekolah untuk berpikir dan berkolaborasi.
|
Sekolah Kembang percaya bahwa kita dapat menghadirkan perbedaan dengan merayakan perbedaan dan menyuarakan kesetaraan. Tidak hanya menumbuhkan dan merawat jati diri sebagai anak Indonesia, tetapi juga sebagai warga dunia.
|
PAUDPAUD Kembang adalah unit pendidikan yang menaungi Kelompok Bermain dan Taman Kanak-Kanak. Terdapat dua kelas di setiap tingkatan PAUD.
PAUD Kembang menerima murid-murid berusia mulai 2 tahun. |
Sekolah DasarSekolah Dasar memiliki 6 tingkat pendidikan yang terdiri dari SD1 hingga SD6. Hanya terdapat satu kelas untuk setiap tingkat SD di Kembang.
SD Kembang menerima murid-murid berusia mulai 6 tahun. |
Program SMPProgram SMP Kembang adalah unit pendidikan nonformal yang menyelenggarakan layanan pendidikan tingkat menengah.
Program SMP menerima murid-murid dari sekolah formal, pemelajar rumah (homeschooler), maupun sekolah nonformal. |